Search

Strategi Eggy Sudjana agar Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno ...

PROVINSI yang menjadi biang kekalahan Prabowo Subianto pada Pilpres 2014 silam, salah satunya adalah Kalimantan Barat.

Terkait hal itu, Eggy Sudjana telah menyiapkan strategi khusus melalui RN PAS dan organisasi sayapnya.

Empat orang relawan Prabowo-Sandi yang berasal dari Kalimantan Barat menemui Ketua Umum RN PAS, Eggy Sudjana pada Jumat (14/9/2018) malam.

Keempat relawan tersebut yakni Hadi Muslim Fauzie, Mas'ad, Herman dan Budi Hartono.

Mereka datang ke Jakarta untuk menerima mandat dari Ketua Umum RN PAS, Eggy Sudjana dalam rangka persiapan pembentukan RN PAS dan Barisan Emak Emak (BEM) Provinsi Kalimantan Barat.

"Saya dan teman-teman yang hadir di sini hanya sebagai penerima mandat. Nanti di Kalimantan Barat akan kami rembukkan lagi pengurus RN PAS dan Barisan Emak Emak (BEM) untuk dibentuk di 14 Kabupaten/ Kota yang ada," ujar salah satu penerima mandat, Hadi Muslim Fauzie kepada Warta Kota, Jumat (14/9/2018).

Sementara itu Ketua Umum RN PAS, Eggy Sudjana menekankan agar jajarannya itu tidak menyerang atau menjatuhkan kubu lawan, menjauhi hoax dan tidak saling menghina dengan pendukung Jokowi-Ma'ruf.

Eggy Sudjana meminta RN PAS Kalimantan Barat memenangkan Prabowo-Sandi dengan cara-cara yang beretika dan yang paling penting adalah mengedepankan persatuan dan kesatuan bangsa.

"Pesan saya itu, sama dengan pesan saya kepada RN PAS provinsi lainnya. Tugas teman-teman di Kalimantan Barat yaitu bagaimana membangun persepsi publik hingga menimbulkan kesadaran sendiri dalam masyarakat sebagaimana keberhasilan yang ditunjukkan oleh Gerakan 2019GantiPresiden yang membuat panik kubu petahana," tutur Eggy Sudjana.

Panglima Komando Barisan Rakyat Indonesia (Kobra), Akbar Firdaus mengatakan bahwa RN PAS Kalimantan Barat harus mampu merangkul semua golongan dan elemen masyarakat.

Menurutnya, biang kekalahan Prabowo di Kalimantan Barat pada Pilpres 2014 silam tidak boleh terulang lagi dalam Pilpres tahun depan. Saat itu, Prabowo Subianto yang berpasangan dengan Hatta Rajasa kalah telak dari Jokowi-JK dengan selisih perolehan suara hingga 20 persen.

"Pola-pola lama jangan dilakukan lagi yang mungkin kurang militan, kalah kuat dengan kubu tokoh sebelah, tidak melakukan konsolidasi yang bagus dengan tokoh-tokoh di sana, alim ulama di sana terus bagaimana merangkul komunitas atau kelompok lain, merangkul penduduk asli setempat dan etnis Tionghoa. Ini yang sering dilupakan oleh teman-teman," ucap Akbar Firdaus.

Reporter : Hamdi Putra (M15)

Keterangan foto : Perwakilan RN PAS Kalimantan Barat menerima mandat tertulis dari Ketua Umum RN PAS, Eggy Sudjana (paling kiri) di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Jumat (14/9/2018) malam.

Let's block ads! (Why?)

http://wartakota.tribunnews.com/2018/09/15/strategi-eggy-sudjana-agar-prabowo-subianto-dan-sandiaga-uno-menang-di-kalbar

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Strategi Eggy Sudjana agar Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.