LONDON – Sejauh ini sudah ada tiga negara yang memastikan lolos ke semifinal UEFA Nations League (UNL) A 2018-2019. Mereka ialah Swiss yang keluar sebagai kampiun Grup 2, Portugal (Grup 3) dan Inggris (Grup 4).
Hal itu berarti, hanya ada satu slot tersisa dan nantinya akan diisi kampiun dari Grup 1 UNL A 2018-2019. Saat ini dari Grup 1, ada dua tim yang memiliki peluang untuk lolos ke semifinal UNL A 2018-2019, yakni Prancis dan Belanda.
(Prancis dan Belanda bersaing lolos ke semifinal UNL A 2018-2019)
Les Bleus –julukan Prancis– untuk sementara memimpin klasemen Grup 1 dengan koleksi tujuh angka, unggul satu poin dari Belanda di posisi dua. Namun, Prancis tak bisa menambah pundi-pundi poin mereka karena telah merampungkan semua pertandingan.
BACA JUGA: Menanti Pengisi Satu Slot Tersisa Kontestan Semifinal UNL A 2018-2019
Karena itu, posisi Prancis masih rawan tergusur oleh Belanda. Pada Selasa 20 November 2018 dini hari WIB, Der Oranje –julukan Belanda– akan bertandang ke markas Jerman. Melihat perfoma terkini, Belanda memiliki peluang besar untuk mencuri poin di markas Jerman.
Sebab dalam tiga laga terakhir, Jerman hanya menang satu kali. Sementara itu dalam periode yang sama, Belanda racikan Ronald Koeman mengemas dua menang. Untuk lolos ke semifinal UNL A 2018-2019, Belanda hanya butuh hasil imbang.
Jika imbang atas Jerman, koleksi poin Belanda sama persis dengan Prancis yakni tujuh angka. Akan tetapi, Belanda unggul selisih gol (+4) atas Prancis (0). Jika Prancis gagal lolos ke semifinal UNL A 2018-2019, hal itu berarti tak ada finalis Piala Dunia 2018 yang lolos ke ajang tersebut.
(Kroasia gagal lolos ke semifinal UNL A 2018-2019)
Sebab sebelumnya, Kroasia juga gagal lolos ke semifinal UNL A 2018-2019 setelah hanya finis di posisi juru kunci Grup 4. Akibatnya, Vatreni –julukan Kroasia– terdegradasi ke UNL B 2019-2020.
(Ram)
https://bola.okezone.com/read/2018/11/19/51/1979655/finalis-piala-dunia-2018-tak-ada-yang-lolos-ke-semifinal-unl-a-2018-2019Bagikan Berita Ini
0 Response to "Finalis Piala Dunia 2018 Tak Ada yang Lolos ke Semifinal UNL A ..."
Post a Comment