Search

Perkembangan Industri Gaming & eSports yang Tidak Bisa Diremehkan - Indogamers

Minggu, 30 Desember 2018 19:08 | Diposting oleh, Stefanus | Kategori: News

Perkembangan Industri Gaming & eSports yang Tidak Bisa Diremehkan

IDGS, Minggu, 30 Desember 2018 - Gaming dan eSports menjadi salah satu topik hangat yang dibicarakan oleh masyarakat di tahun 2018. Dilansir dari data riset Statista, pendapatan sektor eSports telah berkembang hingga empat kali lipat dibandingkan tahun 2012, di mana hingga tahun 2017 pendapatan di industri ini telah mencapai US$493 juta (± 7 trilyun rupiah)! Lebih jauh lagi, riset tersebut memprediksi kancah kompetisi video games tingkat profesional akan mampu menarik revenue hingga US$1,6 milyar (± 23 trilyun rupiah)!!!!

Secara keseluruhan, wilayah Asia Pasifik menjadi kawasan terdepan dalam memanfaatkan ceruk pendapatan dari sektor gaming dan eSports dengan dimasukkannya eSports dalam ajang olahraga multinasional seperti Asian Games 2018 Indonesia sebagai cabang eksibisi, lalu nantinya di SEA Games 2019 Filipina dan Asian Games 2022 China sebagai cabang olahraga resmi. 

Banyak yang belum diketahui oleh masyarakat kita bahwa kancah eSports dunia telah sangat diakui dan begitu pesat perkembangannya. Bandingkan hadiah dari event tahunan Valve, The International edisi 2018 pada bulan Agustus lalu yang menyediakan total hadiah mencapai US$25 juta (± 364 milyar rupiah) dengan turnamen olahraga konvensional seperti NBA Championship (US$13 juta/± 189 milyar rupiah) atau Piala Konfederasi FIFA (US$20 juta/± 291 milyar rupiah). 

Di sisi lain, platform live-streaming menjadi salah satu faktor penting dalam perkembangan kompetisi eSports menjadi olahraga massal. Nimo TV sebagai salah satu platform video game terdepan menyediakan layanan live-streaming khusus gaming dan eSports aktif memberikan serta menyediakan variasi konten baik gaming maupun eSports yang disukai masyarakat. Antara lain dengan memberikan akses eksklusif menyaksikan berbagai turnamen eSports berkelas dunia. 

"Kami melihat minat penonton Nimo TV untuk menyaksikal live-streaming turnamen setingkat Asia Tenggara dan nasional membuktikan betapa pesatnya pertumbuhan industri eSports di Indonesia. Live-streaming turnamen seperti South East Asia Cyber Arena (SEACA) 2018 dan PUBG Indonesia National Championship 2018 berhasil menyedot banyak penonton dan ini membuat kami optimis akan pertumbuhan platform live-streaming gaming seperti Nimo TV. Nimo TV juga menyiarkan secara langsung turnamen eSports berkelas dunia seperti ESL Pro League, CS:GO dan Arena of Valor International Championship yang banyak diminati masyarakat Indonesia." — Kevin Raharja, Head of Marketing Nimo TV Indonesia

Tambah Kevin lagi, Nimo TV melihat bahwa di Indonesia, pertumbuhan pasar live-streaming akan semakin meningkat memasuki tahun 2019. Selain karepa pertumbuhan pesat komunitas eSports di beberapa daerah seperti Kalimantan dan Sulawesi, banyaknya turnamen eSports sepanjang tahun 2018 juga memberikan konstribusi besar atas pertumbuhan tersebut. Semakin besarnya kebutuhan masyarakat akan tontonan berkualitas terhadap gaming dan eSports, menunjukkan kesadaran masyarakat akan pentingnya industri ini telah terbangun. Oleh sebab itu, Nimo TV senantiasa berupaya menambah gamer profesional eSports untuk bergabung dan melakukan live-streaming di Nimo TV untuk berinteraksi dengan masyarakat. 

Beberapa pemain game alias gamer profesional yang sudah bergabung ke Nimo TV antara lain adalah Jess No Limit, SuperNayr, Benzer Ridel, Emperor, dan masih banyak lagi. Mereka rutin melakukan live-streaming di Nimo TV dan berinteraksi dengan penontonnya. Platform aplikasi Nimo TV bisa diunduh di Playstore maupun App Store

Let's block ads! (Why?)

http://www.indogamers.com/read/30/12/2018/14034/perkembangan-industri-gaming--esports-yang-tidak-bisa-diremehkan/

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Perkembangan Industri Gaming & eSports yang Tidak Bisa Diremehkan - Indogamers"

Post a Comment

Powered by Blogger.