Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia (PB ISSI) menyebut peserta kejuaraan balap sepeda Asian Track Championship (ATC) 2019 mengalami peningkatan.
Informasi terbaru itu dikatakan ketua panitia penyelenggara Pramana Nugroho dalam jumpa pers sebelum menggelar ATC 2019.
"Sudah 100 persen pasti. Yang kurang lebih ke kaget jumlah pesertanya. Kami hanya melihat dari entry by name yang kami terima yaitu 255 pebalap ternyata yang datang 297 orang. Jadi harus menyiapkan akomodasi lain. Itu tantangan yang menyenangkan," kata Parama dalam jumpa persnya di Rawamangun, Senin (7/1/2019).
"Artinya kami bisa atasi lah. Seperti akomodasi hotel tadinya hanya satu jadi bertambah untuk memenuhi itu. Dan ini adalah kuliafikasi penting untuk Olimpiade dan paralimpiade sehingga membuat negara peserta menambah jumlah atletnya," sambungnya.
Sementara itu, Direktur Operasi Jakpro, Wahyu A. Harun menyambut positif para tamu negara yang hadir.
"Kami bangga bisa menjamu dan turut berpastisipasi aktif dalam perhelatan ini," kata Wahyu.
Dia berharap kerjasama baik dengan PB ISSI terus berlanjut dan akan banyak lagi kegiatan serupa di kemudian hari.
ATC 2019 resmi bergulir 8 sampai 13 Januari mendatang di Jakarta International Velodrome, Rawamangun. Ajang itu menjadi bagian dari pengumpulan poin menuju Olimpiade 2020 Tokyo.
http://www.tribunnews.com/sport/2019/01/07/peserta-balap-sepeda-asian-track-championship-2019-meningkat-jadi-297-pebalapBagikan Berita Ini
0 Response to "Peserta Balap Sepeda Asian Track Championship 2019 Meningkat Jadi 297 Pebalap - Tribunnews"
Post a Comment