Search

Ribuan Alumni 115 Perguruan Tinggi Seluruh Indonesia Dukung Prabowo-Sandi - Tribun Pontianak

Ribuan Alumni 115 Perguruan Tinggi Seluruh Indonesia Dukung Prabowo-Sandi

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, JAKARTA - Alumni Perguruan Tinggi seluruh Indonesia mendeklarasikan dukungan kepada paslon nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Berdasarkan rilis yang diterima Tribunpontianak.co.id, Deklarasi dibacakan oleh perwakilan alumni dari 115 perguruan tinggi se-Indonesia di gedung Padepokan Pencak Silat TMII, Jakarta, Sabtu, (26/01/2019).

Baca: Razia Layangan, Satpol PP Jaring 15 Layangan Tali Kawat

Baca: Launching Perdana BBQ Qubu Resort, Makan Barbeque Ditemani Musik Rock

Baca: Sindir Prabowo-Sandi?, Moeldoko: Pilihlah Pemimpin Punya Program Jelas

Baca: LIVE STREAMING Atletico Madrid Vs Juventus Babak 16 Besar Liga Champion, Demi Pundi Gol Ronaldo

Satu diantara deklarator, Ita Gultom mengatakan, para alumni perguruan tinggi memahami bahwa Indonesia tengah menghadapi berbagai ancaman. Dikhawatirkan, ancaman-ancaman ini bisa mengganggu kehidupan berbangsa.

"Pada saat ini terindikasi adanya ancaman terhadap kedaulatan NKRI baik menyangkut ideologi politik, ekonomi, sosial budaya, pertahanan dan kemanan sehingga menghawatirkan bagi kehidupan bangsa Indonesia," kata Ita Gultom.

Tak hanya diintai berbagai ancaman, pembangunan yang berlangsung selama ini juga tidak sesuai dengan cita-cita proklamasi Indonesia.

Atas dasar itu, para alumni perguruan tinggi seluruh Indonesia bertekad untuk mengatasi persoalan ini bersama Prabowo-Sandi.

"Semoga Allah SWT, tuhan yang maha kuasa senantiasa memberikan petunjuknya dan meridhoi bagi tercapainya Indonesia adil, makmur dan berdaulat," ucap Ita Gultom.

Usai membacakan deklarasi mewakili Alumni Perguruan Tinggi Seluruh Indonesia, Ita Gultom menyerahkan surat dukungan yang telah ditandatangani para alumni Prabowo Subianto.

Sementara itu, Prabowo Subianto mengaku gembira menerima dukungan dari ribuan alumni perguruan tinggi seluruh Indonesia.

Let's block ads! (Why?)

http://pontianak.tribunnews.com/2019/01/27/ribuan-alumni-115-perguruan-tinggi-seluruh-indonesia-dukung-prabowo-sandi

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Ribuan Alumni 115 Perguruan Tinggi Seluruh Indonesia Dukung Prabowo-Sandi - Tribun Pontianak"

Post a Comment

Powered by Blogger.