
"Membicarakan program yang khusus, khususnya pencegahan korupsi di sektor swasta," kata Wakil Ketua KPK Laode M Syarif di Gedung KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Senin (18/2/2019).
"Indonesia dan Australia akan menandatangani perjanjian kerja sama ekonomi yang besar. Sehingga menjadi perhatian juga pemerintah Australia dan Kedutaan Besar Australia. Untuk itu kita perlu melakukan pencegahan di sektor swasta, sehingga investasi dari Australia bekerja dengan kondisi yang baik," ucapnya.
Sementara itu, Quinlan bicara soal pentingnya pencegahan dan pemberantasan korupsi bagi semua negara. Dia menyebut kerja sama Australia dan Indonesia dalam pemberantasan korupsi sudah berlangsung lama.
"Kita memiliki sejarah panjang kerja sama dengan KPK. Untuk peningkatan, dan sekarang kita melanjutkan kerja sama Indonesia dan Australia. Banyak bantuan, seperti membantu pelatihan, peningkatan kompetensi profesional, berbagi pengalaman," ucap Quinlan.
Saksikan juga video 'Kolaborasi KPK dan Pemerintah Bentuk Timnas Pencegahan Korupsi':
(haf/idh) https://news.detik.com/berita/d-4433366/bertemu-dubes-australia-kpk-bahas-pencegahan-korupsi-sektor-swasta
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Bertemu Dubes Australia, KPK Bahas Pencegahan Korupsi Sektor Swasta - detikNews"
Post a Comment