Search

7 Smartphone Gaming 2 Jutaan Terbaik 2019, Buat Kamu yang Hobi Main Game - Uzone

Maraknya game mobile turut membuat vendeor menelurkan smartphone gaming untuk konsumen. Bahkan beberapa smartphone gaming bisa dijangkau dengan kisaran 2 jutaan.

Smartphone-smartphone ini bisa diandalkan untuk bermain game atau aktivitas multimedia karena didukung dengan chipset yang mumpuni dan kapasitas baterai yang mampu bertahan lama. Dan yang paling penting harganya berkisar 2 jutaan bahkan kurang!

Smartphone Gaming 2 Jutaan

Ingin punya smartphone yang lancar bermain game dengan harga bersahabat? Keepo merekomendasikan 7 smartphone gaming 2 jutaan buat kamu yang hobi main game.

Xiaomi Redmi 5

HP gaming 2 jutaan
iprice.co.id

Spesifikasi:

Harga termurah: Rp 1.765.000

Ukuran Layar: 5.99 inches

Resolusi: FHD+ 1080 x 2160, rasio 18:9

OS ver: Android 7.1.2 (Nougat)

CPU: Snapdragon 625 Octa-core Cortex-A53

Kecepatan CPU: 2GHz

Storage: 32GB, 64GB

External Storage: microSD, up to 128 GB (uses SIM 2 slot)

RAM: 3GB, 4GB

Kamera Utama:12 MP

Kamera Depan: 5 MP

Battery: Non-removable Li-Po 4000 mAh battery

Dimensi: 158.5 x 75.5 x 8.1 mm

Berat: 180 g

Warna: Black, Rose gold, Gold, Light blue

Xiaomi Redmi 5 dipacu Snapdragon 625 dan RAM 3/4GB serta didukung layar dengan aspek rasio 18:9 sehingga jangkauan pandang kamu semakin lega. HP ini kapasitas baterai 4,000 mAh yang bisa andalkan untuk bermain game atau aktivitas multimedia lainnya.

Mungkin kamu bisa mencoba bermain game battle royale semacam PUBG. Dengan settingan grafis medium, Xiaomi Redmi 5 bisa memberikan kenyamanan tanpa kendala berarti

Redmi Note 4X

HP gaming 2 jutaan
futureloka.com

Spesifikasi:

Harga termurah: Rp 1.499.000

Ukuran Layar: 5.5 inches

Resolusi: 1080 x 1920 Full HD IPS LCD Capacitive touchscreen

OS ver: miui8 based on android

CPU: Qualcomm Snapdragon 625 Octa Core Processor

Kecepatan CPU: 2 GHz

Storage: 16GB, 32GB, 64GB

External Storage: Support TF card up to 128GB extended

RAM: 3GB, 4GB

Kamera Utama: 13 MP with Auto Focus, flashlight

Kamera Depan: 5 MP

Battery: 4100mAh/4000mAh

Dimensi: 151 x 76 x 8.45mm

Berat: 165 g

Warna: Black, Gray, Silver, Pink, Gold, Blue

HP gaming 2 jutaan berikutnya ada Redmi Note 4X yang memiliki banyak pengguna. Redmi Note 4X merupakan versi Snapdragon dari Redmi Note 4 yang sebelumnya ditenagai Helio X20.

Smartphone ini mempunyai varian RAM 3GB/4GB dan storage 16GB/32GB/64GB serta disokong baterai 4,100 mAh. Dengan spesifikasi di atas, Redmi Note 4X memberikan pengalaman gaming yang seru dan menyenangkan dengan budget minim.

Infinix Hot S3

HP gaming 2 jutaan
howtotechnaija.com

Spesifikasi:

Harga termurah: Rp 1.745.000

Ukuran Layar: 5.7 inches

Resolusi: 1440 x 720 pixels

OS ver: Android 8.0 Oreo (XOS 3.0 Hummingbird)

CPU: Qualcomm Snapdragon 430 Octa-core

Kecepatan CPU: 1.4 GHz

Storage: 32GB

External Storage: microSD up to 128GB

RAM: 3GB

Kamera Utama: 13 MP

Kamera Depan: 20 MP

Battery: 4,000mAh

Dimensi: 153 x 72.85 x 8.4 mm

Berat: 150 g

Warna: Black, Gold, Blue

Selanjutnya ada Infinix Hot S3 yang hadir dengan chipset Snapdragon 430 yang pada benchmark Antutu sanggup meraih angka sekitar 60 ribuan.

HP ini memiliki varian RAM 3/4GB dan ROM 32/64GB. Meski prosesornya masih kalah dengan Redmi 5, Infinix Hot S3 mempunyai keunggulan kamera selfie yang beresolusi 20 megapixel lengkap dengan LED flash. Smartphone ini menggunakan sistem operasi bawaan Android 8.0 Oreo.

Baca juga: 10 HP 2 Jutaan Terbaik 2019, Buat Kamu yang Ingin Punya HP Kece dengan Harga Bersahabat

OPPO A71

HP gaming 2 jutaan
shopee.co.id

Spesifikasi:

Harga termurah: Rp 1.699.000

Ukuran Layar: 5.2 inches

Resolusi: HD 1280 by 720 pixels

OS ver: ColorOS 3.2, based on Android 7.1

CPU: Qualcomm SDM 450

Storage: 16GB, 32GB

External Storage: Up to 256GB

RAM: 2GB, 3GB

Kamera Utama: 13 MP

Kamera Depan: 5 MP

Battery: 3000 mAh

Dimensi: 73.8 x 7.6 x 148.1 mm

Berat: 137 g

Warna: Black, Gold

OPPO juga tak ketinggalan menelurkan smartphone gaming dengan harga bersahabat, OPPO A71. Smartphone ini memiliki pembaruan dari versi sebelumnya, dari penggunaan chipset yang diupgrade ke Snapdragon 450.

Selain itu kehadiran Adreno 506 juga dapat menjadi senjata pelengkap untuk melibas game-game MOBA populer seperti Mobile Legends atau Arena of Valor.

Sayangnya OPPO tidak mengadopsikan aspek rasio 18:9 pada A71 versi 2018, meski sedang tren. ROMnya pun hanya berkapasitas 16GB sehingga cukup terbatas untuk mengintstal game favorit,

ASUS Zenfone Max Pro (M1) ZB602KL

HP gaming 2 jutaan
jualbeli.mysenaraiharga.org

Spesifikasi:

Harga termurah: Rp 1.810.000

Ukuran Layar: 6 inches

Resolusi:Full HD+ 2160 x 1080 pixels

OS ver: Android 8.1 Oreo

CPU: Qualcomm Snapdragon 636 with 14nm, 64-bit octa-core

Storage: 32GB, 64GB

External Storage: microSD up to 2TB

RAM: 3GB, 4GB, 6GB

Kamera Utama: 13MP + 5MP (RAM 3GB/4GB) / 16MP + 5MP (RAM 6GB)

Kamera Depan: 8MP (RAM 3GB/4GB) / 16MP (RAM 6GB)

Battery: 5000 mAh

Dimensi: 159 x 76 x 8.45 mm

Berat: 180 g

Warna: Deepsea Black, Meteor Silver

ASUS Zenfone Max Pro (M1) ZB602KL dibekali Snapdragon 636, varian RAM 3GB/4GB/6GB, serta baterai monster berkapasitas 5,000 mAh.

HP yang dipatok dengan harga Rp2.299.000 ini memiliki antutu yang tembus 110.000 poin. Jadi HP ini bisa memainkan nyaris semua game apapun pada settingan medium ke atas. Tertarik membeli HP gaming 2 jutaan terbaik ini?

ASUS ZenFone 4 Max Pro ZC554KL

HP gaming 2 jutaan
gadgetsquad.id

Spesifikasi:

Harga termurah: Rp 1.495.000

Ukuran Layar: 5.5 inches

Resolusi: 1080 x 1920 pixels (~401 ppi pixel density)

OS ver: ASUS ZenUI 4.0 with Android 7.0 (Nougat)

CPU: Octa-core Qualcomm Snapdragon 430 Quad-core Qualcomm Snapdragon 425

Kecepatan: CPU 1.4 GHz

Storage: 16GB, 32GB, 64GB

External Storage: Memory card berkapasitas hingga 256 GB Google Drive 100GB free space (1 year)

RAM: 2GB, 3GB

Kamera Utama: Dual 16 MP

Kamera Depan: 16 MP

Battery: 5000 mAh (non-removable) 2x faster reverse charging (1A) Up to 46 days 4G standby Up to 40 hours 3G talk time Up to 22 hours video playback Up to 26 hours Wi-Fi web browsing

Dimensi: 154 x 76.9 x 8.9 mm

Berat: 181 g

Warna: Deepsea Black, Rose Pink, Sunlight Gold

HP ASUS lain yang bisa jadi pertimbangan adalah ASUS ZenFone 4 Max Pro yang menyediakan kapasitas baterai jumbo hingga 5,000 mAh. Kamu bisa bermain game favorit sampai kenyang dengan baterai berkapasitas itu.

Selain itu, ASUS ZenFone 4 Max Pro memiliki dua varian yakni Snapdragon 425 dan Snapdragon 430. Jika kamu punya budget lebih, sebaiknya memilih varian tertinggi.

Xiaomi Mi A1

HP gaming 2 jutaan
www.beritateknologi.com

Spesifikasi:

Harga termurah: Rp 2.025.000

Ukuran Layar: 5.5 inches

Resolusi: Full HD 1920 x 1080

CPU: Octa-core Snapdragon 625

Kecepatan: CPU 2 GHz

Storage: 64GB

External Storage: microSD up to 128GB

RAM: 4GB

Kamera Utama: Dual 12MP+12MP

Kamera Depan: 5 MP

Battery: 3080mAh(typ) / 3000mAh(min)

Dimensi: W75,8 x D7,3 x H155,4 mm

Berat: 165 g

Warna: Black, Red, Rose Gold, Gold

Terakhir, ada Xiaomi Mi A1 yang ditenagai Snapdragon 625 dengan sokongan RAM 4GB. Kehadiran stok Pure Android pada smartphone ini berimbas pada kinerja ponsel yang lebih halus dan lancar.

Hanya saja baterai smartphone berkapasitas 3,080 mAh. Namun secara umum smartphone gaming ini cukup layak untuk memainkan game kelas sedang hingga berat. Belum lagi hasil jepretan smartphone ini juga cukup memukau.

Baca juga: 7 HP 3 Jutaan Kualitas Terbaik yang Rilis Tahun 2018

Itulah 7 HP gaming 2 jutaan terbaik yang bisa kamu pertimbangkan untuk dibeli. Masing-masing jenis smartphone mempunyai beragam spesifikasi dan fitur yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan kamu. Tertarik untuk membelinya?

Apa Reaksi Anda ?

Let's block ads! (Why?)

https://uzone.id/7-smartphone-gaming-2-jutaan-terbaik-2019-buat-kamu-yang-hobi-main-game

Bagikan Berita Ini

0 Response to "7 Smartphone Gaming 2 Jutaan Terbaik 2019, Buat Kamu yang Hobi Main Game - Uzone"

Post a Comment

Powered by Blogger.