BOLOGNA – CEO Ducati, Claudio Domenicali, menyebut bahwa pembalap andalan Tim Repsol Honda, Marc Marquez, masih jadi ancaman serius bagi timnya di kejuaraan dunia MotoGP musim 2019. Bahkan, Domenicali tak segan menyebut Marquez sebagai pembalap terkuat saat ini.
Sebagaimana diketahui, Marquez memang menjadi kandidat terkuat peraih titel juara dunia MotoGP 2019. Berkaca dalam tiga musim terakhir, Marquez memang nyaris tanpa perlawanan berarti untuk bisa merengkuh gelar juara dunia.
Akan tetapi sayang, Marquez harus menjalani balapan perdana MotoGP 2019 di Sirkuit Losail, Qatar, dengan hasil kurang maksimal. Ya, The Baby Alien –julukan Marquez– harus puas finis di belakang pembalap Tim Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso, yang keluar sebagai jawara.
Baca Juga: Honda Disebut Miliki Kecepatan Setara dengan Ducati, Begini Jawaban Dovizioso
Meski begitu Dovizioso berhasil memenangkan pertarungan melawan Marquez di MotoGP 2019, Domenicali tetap melihat bahwa pembalap asal Spanyol itu masih tetap sosok yang patut diwaspadai. Ia percaya bahwa Marquez bakal jadi ancaman serius untuk para pembalapnya di MotoGP 2019.
“Marc Marquez merupakan juara dunia. Ia merupakan pembalap yang sangat kuat, begitu pula motornya. Jadi ia masih merupakan rival utama kami di kejuaraan dunia tahun ini,” jelas Domenicali, seperti dikutip dari GPOne, Rabu (13/3/2019).
“Akan tetapi saya menilai bahwa semua lawan sama kuatnya, dan bagi kami mereka semua sama. Menang jelas sangat menyenangkan, rasanya fantastis, tapi semua orang menginginkannya,” tutup pria berpaspor Italia tersebut.
(mrh)
https://sports.okezone.com/read/2019/03/13/38/2029526/ducati-waspadai-ancaman-marquez-di-motogp-2019Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ducati Waspadai Ancaman Marquez di MotoGP 2019 - Okezone"
Post a Comment