KOMPAS.com - Indonesia merindukan trofi Piala Sudirman kembali ke pangkuan Ibu Pertiwi.
Terakhir kali Indonesia menjuarai ajang tersebut sekitar 30 tahun yang lalu, lebih tepatnya pada tahun 1989, di Jakarta.
Terasa sedikit aneh ketika melihat fakta turnamen asli Indonesia ini "dikuasai" oleh negara lain.
Ya, China menjadi negara yang paling banyak mendulang prestasi di kejuaraan yang mengadopsi nama dari bapak bulu tangkis Indonesia, Dick Sudirman, ini dengan 10 gelar juara.
Baca juga: Piala Sudirman 2019, Tim Indonesia Lakoni Latihan Perdana
Korea menyusul di peringkat kedua dengan koleksi empat gelar juara. Sementara itu, seperti yang sudah disebutkan di awal, Indonesia baru sekali mencium trofi Piala Sudirman.
Mengetahui hal tersebut, Tim Piala Sudirman Indonesia berambisi untuk memberikan yang terbaik pada turnamen tahun ini, yang bakal digelar di kota Nanning, China, mulai besok, Minggu (19/5/2019).
"Kali ini rasanya tim Indonesia datang dengan lebih siap, mudah-mudahan bisa memuaskan harapan masyarakat Indonesia karena pressure terbesar adalah dari negara sendiri, itu yang harus kami hadapi," kata Chef de Mission Tim Indonesia, Achmad Budiharto.
"Mudah-mudahan Indonesia dapat hasil yang lebih baik dari dua tahun yang lalu," ujar pria yang akrab disapa Budi ini berharap.
Pada Piala Sudirman 2017, Indonesia gagal melewati fase penyisihan grup setelah kalah agregat dari Denmark dan India.
Baca juga: Susy Susanti Kabarkan Kondisi Indonesia Jelang Piala Sudirman 2019
Pada turnamen tahun ini, Indonesia kembali berada di grup yang sama dengan Denmark.
Jika melihat peta kekuatan per sektor, tim Indonesia yang dikapteni Hendra Setiawan ini berpeluang finis di atas Denmark di Grup B.
Namun, untuk meraih hasil tersebut tidak semudah membalikkan telapak tangan karena seluruh tim yang tampil di ajang ini pasti memiliki hasrat untuk menjadi yang terbaik.
Hal tersebut disampaikan oleh pemain ganda putri Indonesia, Greysia Polii.
"Semua tim datang ke sini pasti mau menang, tetapi jangan lupa, kami juga mau menang. Kami tanggapi semua dengan sikap yang rendah hati, tetapi tetap mau fight, kasih yang terbaik," kata Greysia.
Baca juga: Piala Sudirman 2019, Bertemu Inggris, Indonesia Tidak Boleh Lengah
"Semua tim punya kesempatan untuk memenangi pertandingan ini, kami datang dengan humble heart, dan kami mau nikmati atmosfer pertandingan. Kami pastinya selalu ingin memenangi Piala Sudirman," kata Greysia.
Saat ini, tim Indonesia tengah menjalani sesi latihan kedua di arena pertandingan Guangxi Sports Center. Ini merupakan latihan terakhir sebelum pertandingan dimulai besok, Minggu (19/5/2019).
Indonesia yang menempati unggulan ketiga pada turnamen tahun ini akan memulai penyisihan Grup B menghadapi Inggris.
https://bola.kompas.com/read/2019/05/18/18310098/piala-sudirman-2019-tim-indonesia-siap-juaraBagikan Berita Ini
DEWAPK^^ agen judi terpercaya, ayo segera bergabungan dengan kami
ReplyDeletedicoba keberuntungan kalian bersama kami dengan memenangkan uang jutaan rupiah
ditunggu apa lagi segera buka link kami ya :) :) :* :*