
loading...
"Israel bahkan mendukung kelompok-kelompok teroris yang beroperasi di Suriah selatan, melindungi mereka melalui intervensi militer langsung dan meluncurkan serangan berulang di wilayah Suriah," kata Muallem, seperti dilansir Sputnik pada Minggu (30/9).
Muallem lalu menegaskan tekad Damaskus untuk sepenuhnya membebaskan Dataran Tinggi Golan yang diduduki Israel. "Kami akan melakukannya, sama seperti saat kami membebaskan Suriah selatan dari teroris," ucapnya.
Dia lalu menyerukan kepada komunitas internasional untuk memaksa Israel guna mematuhi resolusi Dewan Keamanan PBB, termasuk di Dataran Tinggi Golan.
Israel mengambil alih Dataran Tinggi Golan selama Perang Enam Hari pada 1967 dan kemudian parlemen Israel mengumumkan bahwa wilayah itu milik Israel. Namun, PBB mendesak Israel untuk meninggalkan tanah itu. Beberapa wilayah itu kemudian dikembalikan ke Suriah.
Sementara itu, di kesempatan yang sama Muallem turut mendesak masyarakat internasional untuk membantu rakyat Palestina mendirikan negara merdeka mereka sendiri dengan Yerusalem sebagai Ibu Kotanya dan memfasilitasi kembalinya para pengungsi Palestina ke tanah mereka.
(esn)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Damaskus Tuding Israel Dukung Teroris di Selatan Suriah"
Post a Comment