Search

MKKS SMP Swasta Desak Dinas Pendidikan Kota Surabaya Lakukan Pembahasan PPDB 2019 - Tribun Jatim

TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP Swasta mendesak Dinas Pendidikan (Dindik) Kota Surabaya untuk segera melibatkan pihaknya untuk membahas Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2019.

Ketua MKKS SMP Swasta wilayah Surabaya Timur, Erwin Darmogo mengungkapkan, pada Agustus 2018, Dindik mengungkapkan akan mensosialisasikan rencana PPDB SD dan SMP Negeri.

Sehingga proses PPDB akan tranparan dan akuntabel.

"Sekarang sudah ada pembahasan pemberian gaji guru swasta sesuai UMK. Tapi, kalau PPDB tidak jalan dan sekolah swasta tidak punya siswa ya mana mungkin bisa memenuhi jam mengajarnya," kata Erwin ketika dikonfirmasi SURYA.co.id (grup TribunJatim.com), Rabu (5/12/2018).

Tahun 2020, Pemkot Pasang Target Tak Ada Sekolah Rusak dan Jelek di Surabaya

Menurutnya, dengan pertemuan tersebut, sekolah swasta bisa mengetahui jumlah siswa yang akan masuk jenjang SD dan SMP.

Serta kemungkinan adanya sekolah baru yang dibuka pemkot ataupun kuota sekolah negeri yang mungkin bertambah.

"Apalagi sekarang ada sistem zonasi, ini teknisnya bagaimana Dindik harus menyampaikan kepada kami," urai kepala SMPK YBPK 1 Surabaya ini.

Iapun menyinggung rencana pemberian gaji pada guru swasta oleh Pemkot Surabaya sehingga guru swasta memperoleh gaji UMK.

Menurutnya, belum ada pertemuan lebih lanjut terkait teknis pencairan gaji dari pemkot ini.

"Januari tinggal beberapa hari, pemkot sudah memberikan anggaran. Tetapi bagaimana kajian bersama MKKS untuk teknis pencairan sebelum adanya perwali belum ada," ujar Erwin.

Musim Hujan, Harga Tomat di Pasar Wonokromo Naik Rp 2.000 hingga Rp 3.000 Per Kg, Ini Kata Pedagang

Let's block ads! (Why?)

http://jatim.tribunnews.com/2018/12/05/mkks-smp-swasta-desak-dinas-pendidikan-kota-surabaya-lakukan-pembahasan-ppdb-2019

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "MKKS SMP Swasta Desak Dinas Pendidikan Kota Surabaya Lakukan Pembahasan PPDB 2019 - Tribun Jatim"

Post a Comment

Powered by Blogger.