Search

Minim Pendaftar Siswa Baru, SMPN 4 Martapura Teruskan PPDB ...

BANJARMASINPOST.CO.ID.MARTAPURA - Kepala SMPN 4 Martapura Isnu Wahyono MPd membuka program Pengenalan Lingkungan Sekolah (PLS) terhadap siswa baru di sekolah itu.

Meski PPBD telah berakhir dan telah memasuki tahapan PLS sekolah itu tetap menerima siswa baru.

"Hari ini saya buka Program Pengenalan Lingkungan Sekolah (PLS). Alhamdulillah, ada tambahan lagi dua siswa baru sehingga sudah ada 45 siswa yang terdaftar di sekolah kami," kata Isnu.

Baca: Live Trans7! Cara Nonton Live Streaming Senegal vs Kolombia di Grup H Piala Dunia 2018

Menurutnya, meski PPDB berakhir pihaknya tetap membuka penerimaan siswa baru sampai pembelajaran aktif.

Pihaknya, ingin menjaring siswa yang tidak lulus ppdb di SMPN 1 Martapura. Selain itu, siswa yang tinggal di perbatasan Martapura-Banjarbaru yang tidak diterima di Banjarbaru.

"Mohon doanya. Mudah-mudahan dalam beberapa hari ini siswa kami bertambah lagi,"harap Isnu.(banjarmasinpost.co.id/hari widodo)

Let's block ads! (Why?)

http://banjarmasin.tribunnews.com/2018/06/28/minim-pendaftar-siswa-baru-smpn-4-martapura-teruskan-ppdb-sampai-pembelajaran-aktif

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Minim Pendaftar Siswa Baru, SMPN 4 Martapura Teruskan PPDB ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.